Selasa, 08 Januari 2013

Pantai Parai Tenggiri, Pangkalpinang, Bangka


Pantai Parai merupakan salah satu Pantai kebanggaan masyarakat Bangka, pantai ini merupakan kawasan wisata pantai bertaraf internasional yang ada di pulau Bangka, selain itu pantai ini merupakan satu satu nya pantai yang benar benar dikelola oleh pihak swasta yang bekerja sama dengan dinas pariwisata setempat, sehingga berbagai fasilitas wisata tersedia disana. Selain menyuguhkan pemandangan panorama pantai yang indah, kita juga bisa menginap di hotel berbintang yang tersedia di pantai ini.
Sampai saat ini belum jelas asal usul nama pantai ini dinamakan sejenis ikan laut yaitu Tenggiri, namun menurut informasi dari penduduk setempat, dulunya pantai ini dinamakan pantai Hakok, baru setelah di kelola dan dijadikan area wisata pantai ini berubah nama menjadi pantai Parai Tenggiri. Pantai ini terletak ± 40KM disebelah utara dari Kota Pangkalpinang, tepat nya di Desa Matras, Kecamatan Sungailiat, Bangka Tengah.
Pemandangan yang indah terbentang luas di pantai ini, terlebih jika air laut sedang surut, hamparan pasir putih dan batu batuan granit yang berwarna hitam keabu abuan hingga putih akan terlihat jelas. Disebelah ujung kiri pantai terdapat semenanjung gugusan batu batuan granit, dengan bebeberapa pepohonan seperti Pulau kecil, terdapat Jembatan penghubung untuk menuju ujung semenanjung, dengan dihiasi lampu lampu dikanan kiri jembatan, Suasana eksotis akan anda rasakan jika anda bermalam di pantai ini.
Fasilitas yang ada di pantai ini bisa dikatakan sangatlah komplit, karena bertaraf Internasional, fasilitas yang disediakan juga mengacu ke standar internasional. Diantaranya terdapat Hotel Bintang empat, Restoran, Kafe, Bar and Grill, Kolam Renang, Spa and Lounge. Selain itu terdapat juga permainan olahraga air seperti Jet ski, Glass bottom boat, parasailing, banana boat, diving dan snorkeling. Disekitar area pantai ini juga terdapat fasilitas outbound yang disediakan oleh pihak pengelola. mulai dari Paint ball, High Rope, Outbond Fun Games, Jungle Trekking, dan juga Treasure Hunt dapat anda lakukan di sini.
Untuk menuju pantai ini, dari bandara Depati Amir, Pangkalpinang, anda dapat menyewa mobil rental yang tersedia di sekitar bandara atau dihotel/ penginapan yang ada di pusat kota Pangkalpinang. Dengan biaya sewa Rp.350.000 ( tanpa supir )s/d Rp. 450.000 ( dengan supir ) per 12 jam nya. Jika menggunakan transportasi umum anda akan dikenakan biaya Rp. 7.500,-/ org untuk Pangkalpinang – Sungailiat. Dari Kota Sungailiat ke Pantai Parai Tenggiri dapat ditempuh dengan menggunakan Becak Motor dengan biaya sewa Rp 5.000/org. untuk biaya Retribusi masuk kekawasan Pantai Parai Tenggiri Pengunjung akan dikenakan Tarif sebesar Rp. 25.000,-.

0 komentar:

Posting Komentar